Burhan Latara Resmi Pimpin Korda Fokal IMM Banggai Bersaudara

Proses Pelantikan Korda Fokal IMM Banggai Bersaudara oleh Ketua Umum Kornas Fokal IMM, Armin Gultom, di Hotel Permai Luwuk. FOTO ISTIMEWA

BANGGAI RAYA- Burhan Latara resmi dikukuhkan untuk memimpin Koordinator Daerah (Korda) Forum Keluarga Alumni (Fokal) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Banggai Bersaudara periode 2020-2024 oleh Ketua Umum Kornas Fokal IMM, Armin Gultom. Pengukuhan tersebut dilaksanakan di Hotel Permai Luwuk, Kamis (20/1/2022).

Sesuai surat Keputusan Kornas Fokal IMM Nomor 052/KORNAS-FOKAL-IMM/IX/2020, tentang pengukuhan Kepengurusan Fokal IMM Kabupaten Banggai, Banggai Laut dan Banggai Kepulauan periode 2020-2024. 

Pelantikan Korda Fokal IMM Banggai Bersaudara disaksikan oleh Asisten II Setda Banggai, Alfian Djibran mewakili Bupati Banggai, Amirudin Tamoreka, Ketua DPRD Banggai, Suprapto, Ketua Korwil Fokal IMM Sulteng, Ikbal Bungaadjim, Pengurus PC IMM Banggai dan tamu undangan lainnya.

Usai dilantik, Ketua Korda Fokal IMM Banggai Bersaudara, Burhan Latara dalam sambutannya mengucapkan rasa syukur karena telah dilaksanakan pengukuhan dan pelantikannya oleh Kornas Fokal IMM, Armin Gultom. Merupakan sebuah kebanggaan dan penghargaan bagi Fokal IMM Banggai Bersaudara dilantik langsung oleh Ketua Umum Kornas Fokal IMM.

BACA JUGA:  Perkara Narkoba Masih Dominan di Banggai, 190 Gram Sabu dan 7.062 THD Dimusnahkan

“Alhamdulillah, kita sudah dilantik pengurus Korda Fokal IMM Banggai Bersaudara tadi (Kamis), berarti saya bersama teman-teman akan menjalankan sebuah organisasi. Manakala ini tidak bisa kita jalankan sebagaimana janji-jani kita tadi, maka dengan sendirinya, kalau bahsa sehari-hari kita ini berdosa. Sudah diberikan amanah, kemudian kita tidak laksanakan amanah tersebut. olehnya itu saya harapkan kepada teman-teman yang baru dilantik tadi, memohon agar supaya kegiatan kita ini bisa bersama-sama kita sukseskan,” kata Burhan Latara. 

Menurut pegawai Dinas Sosial Kabupaten Banggai ini, apa yang Fokal IMM laksanakan sesuai dengan Visi Misi Bupati Banggai, Amirudin Tamoreka, yaitu Visi Bupati Banggai ini senada dan seirama dengan yang ada di Fokal IMM, antara lain, kalau Visi Bupati Banggai yaitu Terwujudnya Banggai Maju, Mandiri dan Sejahtera Berdasarkan Kearipan Lokal.

Misi yang pertama itu kata dia, adalah membangun sumber daya manusia yang berkualitas, sudah tidak diragukan lagi, nanti bagi para pengurus Fokal IMM Kabupaten Banggai ini. Insya Allah rata-rata kualitasnya tidak perlu diragukan lagi.

BACA JUGA:  Sahabat Herwin Yatim Diskusikan Ide dan Gagasan di Pilkada Banggai

“Disamping kita semua sudah sarjana, ada yang Magister, ada pula yang Doktor, tidak perlu diragukan lagi para alumni Universitas Muhammadiyah. Kemudian, visi kedua adalah menciptakan ekonomi yang mandiri dan produktif melalui pemanfaatan teknologi. Nah, Alhamdulillah dari pimpinan wilayah Fokal IMM telah datang ke Kabupaten Banggai dan beliau menunjuk Kabupaten Banggai sebagai salah tempat yang punya potensi untuk melaksanakan pelatihan kewirausahaan peternakan sapi.  Terima kasih kepada kakanda Ikbal Bungaadjim yang merupakan pimpinan wilayah,” tuturnya.

Visi kelima lanjut dia, adalah dalam rangka pengembangan pariwisata, budaya dan nilai-nilai keagamaan, telah disaksikan kemarin, Bupati Banggai dengan programnya antara lain adalah CSR yaitu Cerdas, Santun dan Religi. Ini juga tidak lari dari pada tujuan Fokal IMM bagaimana memajukan kemampuan intelektual, kemampuan ilmiah yang dibarengi dengan kemampuan arsitek.

BACA JUGA:  Kejari Banggai Musnahkan Barang Bukti 21 Perkara Inkracht

“Menurut pakar Prof. Abd Gani, bahwa keberhasilan seseorang itu, ditentukan oleh tiga faktor, yang pertama cerdas secara intelektual, cerdas secara emisional dan cerdas secara spiritual.  kalaua hanya mengandalkan cerdas intelektual, kemampuan hanya berkisar 20 persen. Masih di bawah 80 persen itu adalah kecerdasan emisional, bagaimana kita membangun interaksi, bagaimana komunikasi bersama teman, organisasi dan Pemerintah Kabupaten Banggai,” katanya.

“Kala sisi agama, cerdas spiritual adalah kita lebih banyak bersilaturahmi dengan seluruh masyarakat di Kabupaten Banggai. Saya yakin, IMM memiliki tahuhid yang bersih, Insya Allah dan mudah-mudahan kita semua yang beraktivitas dan yang kita lakukan ini senantiasa mendapatkan ridho dari Allah SWT,” harapnya.

Kesempatan itu, Korwil Fokal IMM Sulteng, Ikbal Bungaadjim, Ketua DPRD, Suprapto, Ketua Umum Kornas Fokal IMM, Armin Gultom dan Asisten II, Alfian Djibran mewakili Bupati Banggai memberikan sambutannya. (*)

Penulis: Rum Lengkas

Pos terkait