AMIK Gelar Bimtek Pemanfaatan E-Learning Dalam Pembelajaran Online

BIMTEK e-learning dalam pembelajaran online yang diikuti para dosen AMIK Nurmal Luwuk. FOTO: ISTIMEWA

BANGGAI RAYA- Akademi Manajemen Informatika dan Komputer (AMIK) Nurmal Luwuk menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) pemanfaatan E-Learning dalam pembelajaran online bagi dosen di kampus tersebut.

Kegiatan Bimtek yang berlangsung pada Sabtu (6/11/2021) itu, dibuka secara resmi oleh Direktur AMIK Nurmal Luwuk, Heriyanto SahiduS.Sos., S.Kom., M.M. Dalam Bimtek ini dihadiri oleh dosen dosen senior dan dosen baru di lingkungan kampus berbasis IT itu.

BACA JUGA:  Meriahkan HUT ke-60 Sulawesi Tengah,SKK Migas - JOB Tomori Ikuti Sulteng Expo 2024

Untuk pemateri dalam Bimtek pemanfaatan e-learning ini dua orang yakni Ir. Yanto Naim, S.Kom., M.M dan Abd. Hae, S.Kom. Keduanya, tentu narasumber sangat kompoten dan berpengalaman dalam hal tersebut.

Kepala Bidang Kemahasiswaan AMIK Nurmal Luwuk, Trisno Wibowo mengatakan, di masa pandemic ini belum dimungkinkan untuk melaksanakan tatap muka 100 persen. Sehingga dengan sistem LMS (Learning Manajemen Sistem) dapat dimaksimalkan.

BACA JUGA:  Sahabat Herwin Yatim Diskusikan Ide dan Gagasan di Pilkada Banggai

“Ini diharapkan dapat digunakan dengan seutuhnya oleh dosen, terutama dosen dosen senior,” harapnya.

Menurutnya, di LMS AMIK Nurmal ini terdapat fitur yang lengkap mulai dari absensi online, materi, video conference, ujian online computer based test (CBT), rekapitulasi nilai akhir secara otomatis dan lain sebagainya.

BACA JUGA:  Meriahkan HUT ke-60 Sulawesi Tengah,SKK Migas - JOB Tomori Ikuti Sulteng Expo 2024

“Sehingga melalui perangkat e-learning atau LMS inin dapat memudahkan dosen dalam menyalurkan pengajaran kepada mahasiswa dengan harapan tidak ada penurunan semangat belajar dari mahasiswa itu sendiri,” harapnya. (*)

Penulis: Jajad Sudrajad

Pos terkait