Sadis, Sanseikano Fc Gulung Skuad Puskemas Nambo 4-0 di Laga Pamungkas Sepakbola TikTok

BANGGAI RAYA- Menang di laga ketiga Grup B pada turnamen sepakbola Tiktok Brimob Cup, Sanseikano berhasil menjari juara grup.

Di laga pamungkas ini, Sanseikano Fc berhasil menggulung Skuad Puskesmas Kecamatan Nambo dengan skor telak 4-0.

Jalannya pertandingan, sejak babak pertama berjalan, pelatih Sanseikano FC Jodiarto Hasan kembali menerapkan strategi menyerang demi menargetkan kemenangan pada laga terakhir di Grup B dan mengamankan posisi untuk lolos ke babak selanjutnya.

Strategi ini terbilang cukup berhasil dengan beberapa kali Sanseikano FC mengurung pertahanan Puskesmas Nambo.

BACA JUGA:  Cabdis Dikmen Wilayah V Awasi 107 Sekolah di Banggai Bersaudara, Ini Rinciannya!

Menit ke 6, Tirsa yang menjadi andalan di lini depan langsung menggedor jala lawan dan mengubah skor menjadi 1 – 0 untuk keunggulan Sanseikano.

Tanpa mengurangi tempo permainan, sebelum berakhirnya 20 menit babak pertama, lagi lagi Tirsa menggetarkan jala lawan sehingga keunggulan menjadi 2 – 0. Skor ini menyudahi babak pertama.

Pada babak kedua, Pelatih sanseikano Jodiarto Hasan bersama asisten Pelatih Wisnu Saputra kembali memasukkan Tika Tugo.

Strategi ini juga sukses kepercayaan yang diberikan kepada Tika tugo dijawabnya dengan sebuah gol, yang menjadi gol ke 3 untuk keunggulan Sanseikano FC.

BACA JUGA:  DSLNG Paparkan Inovasi Pengurangan Emisi CO2 di IPA Convex 2024

Bermain dengan strategi menyerang ini membuat Sanseikano semakin di atas angin. Setelah 15 menit babak kedua berjalan kembali Tirsa melesakkan gol ke 3 nya, dan menjadikan sanseikano FC unggul 4 – 0 sampai pertandingan berakhir.

Skor 4 – 0 ini semakin mengokohkan sanseikano menjadi juara grup dengan 6 point’ disusul Serumpun FC sebagai Runner up dengan 5 point.

Tirsa yang menjadi Man of the match dengan mencetak hattrick pada pertandingan ini berharap, agar Sanseikano FC tetap fokus menatap babak selanjutnya.

BACA JUGA:  Tragis, Mobil Pick Up Terperosok ke Jurang di Balantak

“Kita harus kembali latihan katanya. Karena calon lawan kita di babak selanjutnya pastilah tim kuat,” katanya.

Sementara itu, Manajer Tim Sanseikano, Jusri Mansoba sangat mengapresiasi kerja keras dari seluruh pemainnya. Atas kerjasama dan semangat tim, menjadikan Sanseikano bisa berada di babak selanjutnya.

“Kami tidak mempunyai target apa apa, tetapi memang malam ini rejeki masih berpihak ke Sanseikano FC,” tandas Jusri Mansoba, dengan rendah hati. (*)

Pos terkait