Panitia Super Grasstrack Championship Mamosalato Sukses Gelar Latihan Behadiah Rp100 Juta

BANGGAI RAYA- Dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Morowali Utara (Morut) yang ke 10, panitia pelaksana mengelar latihan berhadiah (Latber) yang bertajuk super grasstrack championship Mamosalato 2023 yang berlangsung

di sirkuit tanah sumpu, Desa Pandauke, Kecamatan Mamosalato pada Jumat (8/12) sampai Minggu (10/12) kemarin. 

Adapun kegiatan ini adalah open turnamen Grasstrack Championship Mamosalato 2023  namun berubah menjadi latihan berhadiah (Latber) dikarenakan surat izin keramaian dari Polres Morowali Utara tidak dikeluarkan sampai hari H kegiatan. 

BACA JUGA:  Meriahkan HUT ke-60 Sulawesi Tengah,SKK Migas - JOB Tomori Ikuti Sulteng Expo 2024

Ketua pelaksana open turnamen Grasstrack Championship Mamosalato Ferdianto kepada Banggai Raya, Senin (11/12/2023) mengatakan persoalannya yaitu surat izin keramaian tidak keluar dan informasi pembatalan mendadak di H-2, sementara itu sebagian dari luar sudah datang semua. 

BACA JUGA:  Pemda Banggai Berkomitmen Jadikan Profesi Guru Bermartabat

“Sementara itu, pembalap dari luar kota seperti Manado, Beteleme, Gorontalo, Luwuk, Toili, Morowali, Morowali Utara, dan Palu sudah tiba untuk meramaikan open turnament kejuaraan super grasstrack. Sehingga kami panitia mengubah konsep menjadi latihan berhadiah dengan memperlombakan 18 kelas yang terdiri dari 4 kelas utama serta 14 kelas tambahan,” jelasnya.

BACA JUGA:  Meriahkan HUT ke-60 Sulawesi Tengah,SKK Migas - JOB Tomori Ikuti Sulteng Expo 2024

Ferdianto menambahkan, dari panitia pelaksana latihan berhadiah Grasstrack Championship Mamosalato 2023 memberikan total hadiah sebesar 100 juta rupiah.

Walaupun hanya latihan berhadiah namun antusiasme para pembalap dan penonton yang menyaksikan sangat memuaskan kami panitia. AGK

Pos terkait