Jelang Natal, IMKK Aksi Bersih-Bersih di Gereja Desa Solan

Abadikan momen saat aksi baksos. FOTO: ISTIMEWA

BANGGAI RAYA– Menyambut Hari Raya Natal, Ikatan Mahasiswa Kecamatan Kintom (IMKK) melakukan bakti sosial yakni aksi bersih-bersih di Gereja Jemaat Tasik Tiberias Solan, Kamis (23/12/2021).

Aksi baksos ini dipimpin langsung oleh Ketua IMKK, Wiranto Sahid. Ia turun bersama tujuh anggotanya dalam baksos tersebut.

BACA JUGA:  Sahabat Herwin Yatim Diskusikan Ide dan Gagasan di Pilkada Banggai

Kegiatan bakti sosial ini kata Wiranto Sahid, sebagai bentuk kepedulian untuk dapat memberikan manfaat terhadap masyarakat Kecamatan Kintom, khususnya Desa Solan.

BACA JUGA:  Meriahkan HUT ke-60 Sulawesi Tengah,SKK Migas - JOB Tomori Ikuti Sulteng Expo 2024

“Kegiatannya berlangsung di Gereja Jemaat Tasik Tiberias Solan dan ini menjadi program kerja IMKK setiap sebulan sekali,” ujarnya, via pesan WhatsApp.

Ketua Wiranto Sahid berharap, melalui bakti sosial ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan.

BACA JUGA:  Sahabat Herwin Yatim Diskusikan Ide dan Gagasan di Pilkada Banggai

“Masyarakat tentunya bahagia terhadap kepedulian sesama umat tanpa saling membeda-bedakan agama,” tandasnya. (*)

Penulis: Jajad

Pos terkait