BANGGAI RAYA- Berbagai tahapan dan mekanisme telah dilalui dalam Pemilihan Presidium PP KMHDI 2023-2025. Pada tanggal 14 Agustus Tim Seleksi telah menetapkan nama-nama yang lolos menjadi Calon Presidium salah satunya I Putu Andre Juliana.
Ditetapkan sebagai Calon Presidium, I Putu Andre menawarkan ide dan gagasan melalui Grand Desain yang telah disusun bersama tim.
“Disusunya grand desain komitmen sebagai kader yang mempunyai visi mengedepankan ide dan gagasan disetiap pelaksanaan demokrasi KMHDI,” kata Andre, Rabu 16 Agustus 2033.
Ia juga menjelaskan bahwa Grand Desain yang bertajuk ‘Menuju KMHDI Jagaditha Berlandaskan Purwaka” mengacu pada hukum atau konstitusi organisasi yang telah ditetapkan pada Mahasaba XII.
“Grand Desain ini mengacu pada hukum organisasi yaitu AD/ART, Renstra II, dan GBHO sehingga capain yang ingin dituji tidak lepas dari rambu-rambu konstitusi,” jelas Andee
Andre berharap Grand Desain ini bisa menjadi bahan diskusi dan menambah paradigma baru KMHDI di Mahasabha XIII.
“Disusunya Grand Desain ini dengan harapan menambah pengetahuan dan paradigma baru kader sebagai bahan diskusi menuju puncak rangkain Mahasabha XIII,” harapnya
Mahasabha XIII KMHDI akan dilaksanakan di Kota Palu Sulawesi Tengah. Pembukaan kongres yang berlangsung pada tanggal 30 Agustus tersebut rencananya akan dibuka langsung oleh Bapak Presiden Joko Widodo. (*)