Warga Luwuk Berhamburan Keluar Rumah, Gempa 6.3 Magnitude Guncang Bonebolango Gorontalo

Ilustrasi

BANGGAI RAYA- Terasa hingga di Luwuk, Kabupaten Banggai dan sekitarnya, gempa berkekuatan 6,3 Magnitude mengguncang wilayah Bonebolango, Provinsi Gorontalo, Rabu pagi (18/1/2023).

Gempa yang terjadi sekitar Pukul 7.34 Wib atau 8.34 WITA itu, membuat warga di Kota Luwuk panik. Bahkan mereka berhamburan ke luar rumah rumah untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

BACA JUGA:  DSLNG Terima Kunjungan Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tengah

“Kencang sekali gempanya. Dua kali,” kata Sugiarti warga Luwuk yang panik keluar rumah.

BACA JUGA:  Roadshow Kelembagaan,  SKK Migas – JOB Tomori Santuni 200 Anak Yatim dan Sediakan Seribu Paket Sembako Murah

Berdasarkan informasi yang dihimpun media ini melalui website BMKG, disebutkan gempa itu terjadi di 69 km Tenggara, Bonebolango, Provinsi Gorontalo.

BACA JUGA:  Pilgub Sulteng 2024, Rusdy Mastura Cocok Dipasangkan Dengan Amalya Murad

Gempa berkekuatan 6.3 Magnitude ini dikatakan, tidak berpotensi tsunami. Kedalaman gempa berada di angka 138 KM dan jarak dari Kota Luwuk sekitar 114 KM. (*)

Pos terkait