UMLB Pastikan Masa Taaruf Digelar 30 Agustus, Bakal Diikuti 800 Maba Selama Tiga Hari

BANGGAI RAYA-Universitas Muhammadiyah Luwuk Banggai (UMLB) memastikan pelaksanaan masa taaruf (Masta) tahun akademik 2022/2023 akan dimulai pada 30 Agustus 2022.

Kegiatan masa taaruf yang akan berlangsung selama tiga hari ini, diperkirakan akan diikuti sedikitnya 800 mahasiswa baru. Saat panitia terus melakukan sejumlah persiapan jelang kegiatan Masta tersebut.

“Iya, tanggal 30 Agustus (dimulai) Masta. Menyesuaikan dengan jadwal Rektor,” ujar Ketua Panitia Masta UMLB, Haminun Dg. Matorang S.I.Kom., M.Si., kepada Banggai Raya, Jumat (26/8/2022) via pesan WhatsApp.

BACA JUGA:  Pemda Banggai Berkomitmen Jadikan Profesi Guru Bermartabat

Haminun Dg. Matorang yang juga Wakil Dekan III FISIP UMLB itu menjelaskan, saat ini Panitia sementara menyelesaikan administrasi untuk suksesnya Masta.

“Jadi tanggal 29 Agustus itu pra, dan Taaruf mulai 30 Agustus sampai 1 September,” jelasnya.

BACA JUGA:  Pemda Banggai Berkomitmen Jadikan Profesi Guru Bermartabat

Jumlah peserta yang akan ikut dalam Masta tahun ini, diperkirakan akan mencapai di angka 800-an. Sementara yang sudah resmi mendaftar, baru di pososi 600. “Insya Allah sesuai target 800 Maba yang ikut Masta,” kata dosen yang akrab disapa Intan itu.

Sementara untuk materi kegiatan selama tiga hari berlangsungnya Masta, saat ini panitia masih mengordinasikan dengan rektor.

BACA JUGA:  Pemda Banggai Berkomitmen Jadikan Profesi Guru Bermartabat

“Untuk sementara, hari pertama setelah pembukaan diisi enam materi dan hari kedua serta hari ketiga, diisi tujuh materi. Tinggal menunggu disetujui pak rektor,” terangnya.

Panitia berharap, semoga kegiatan yang akan dilaksanakan di pelataran kampus hijau itu bisa berjalan dengan lancar sesuai harapan bersama. (*)

Pos terkait