Siap-siap! Seleksi PPPK di Bangkep Dibuka Akhir Oktober 2022

  • Whatsapp

BANGGAI RAYA – Penerimaan atau seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), khususnya di Kabupaten Banggai Kepulauan (Bangkep), Sulawesi Tengah, segera dibuka pada akhir Oktober 2022.

Hal itu sebagaimana disampaikan langsung Kepala Bidang Guru dan Tenaga Kependidikan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Bangkep, Ramarani Hanama, saat memberikan sambutan pada seminar pendidikan yang digelar oleh PGRI Kabupaten Bangkep, di aula Bappeda Bangkep, Kamis (6/10/2022) kemarin.

Bacaan Lainnya

“Insya Allah, tahun ini kembali dibuka penerimaan atau seleksi PPPK,” ungkap Ramarani Hanama.

Kepastian penerimaan PPPK itu juga dikuatkan dengan hasil rapat koordinasi (rakor) yang diikuti langsung Kepala Dikbud Bangkep, di Makassar, beberapa waktu lalu.

“Kemarin Pak Kadis ada mengikuti kegiatan rakor di Makassar. Informasinya, bahwa setelah ini kami akan melaksanakan rapat membahas sehubungan dengan persiapan pelaksanaan seleksi PPPK tahun 2022,” jelas Ramarani.

Untuk waktu pelaksanaan seleksi PPPK tersebut, kata Ramarani, akan dilaksanakan pada Oktober ini. “Waktu pelaksanaannya di tanggal 20-an Oktober 2022 ini,” tutur Ramarani.

Ramarani pun meminta kepada teman-teman (honorer) yang akan mengikuti seleksi PPPK tahun ini, untuk segera membuka akun.

“Sudah bisa membuka akun pendaftaran. Karena pendaftaran dilakukan secara online,” pungkasnya.

Namun, dirinya tidak menyebutkan berapa jumlah kuota seleksi PPPK yang tersedia tahun ini.

Diketahui, di tahun 2021 kemarin, Bangkep sendiri terdapat sebanyak 200 honorer yang lulus seleksi PPPK, dan di SK-kan langsung oleh bupati Bangkep. (*)

Penulis : Surianto H. Pasangio