BANGGAI RAYA- Sempat tak sadarkan diri, dua korban kebakaran yang terjadi di Desa Louk, Kecamatan Luwuk Timur dilarikan ke RSUD Luwuk, Rabu 7 Desember 2022.
Dua korban yang mengalami luka bakar cukup serius itu, yakni Jalik H. Talib pemilik rumah dan Baharudin Pangge kepala dusun di desa tersebut.
“Kebakaran terjadi di Dusun 1 Desa Louk. Tepatnya kebakaran itu di kios saudara Jalik Hi. Thalib dan ludes terbakar semuanya,” kata Kades Louk, Kecamatan Luwuk Timur, Wati yang dikonfirmasi Banggai Raya, Rabu siang via pesan WhatsApp.
Keduanya kata dia, pertama dilarikan ke Puskesmas Hunduhon hingga dirujuk ke RSUD Luwuk.
“Korban yang mengalami luka bakar ada dua orang yaitu saudara Baharudin yang biasa dipanggil unggu beliau Kadus 1 dan beliau tidak sadarkan diri awalnya. Alami luka-luka bakar, setelah dirujuk ke RSUD Luwuk sekarang sudah sadar,” beber Wati sembari memperlihatkan kondisi kedua korban yang telah dirujuk dan mendapatkan perawatan medis.
Kronologi Kebakaran
Kronologi kebakaran yang terjadi sekitar Pukul 10.00 WITA itu kata Kades, berawal dari pengisian bahan bakar di sepeda motor.
“Motornya itu hangus terbakar. Iya, motornya Pak Kadus. Alhamdulillah saat ini keduanya (korban) sudah sadar,” tandasnya. (*)