Sebelum Hilang dan Ditemukan Meninggal, Mita Sempat Bagikan Pesan Ini! Netizen: Almarhuma Orang Baik

  • Whatsapp

BANGGAI RAYA- Sebelum hilang dan ditemukan tak bernyawa dalam kondisi mengenaskan, Kamis (6/10/2022), Mita gadis asal Kelurahan Lamo, Kecamatan Batui, Kabupaten Banggai ini sempat membagikan sebuah postingan di akun facebooknya.

Postingan yang dibagikan Mita Hudri pada 30 Agustus 2022 ini seolah menjadi pesan terakhir di masa hidupnya.

Bacaan Lainnya

Postingan berjudul ‘Jika Aku Mati Nanti’ ini merupakan postingan akun Facebook HusnullNa yang dibagikan pada 6 Mei 2019.

Kemudian dibagikan Mita Hudri pada 30 Agustus 2022. Berikut isi lengkap postingan itu:

Meninggalnya Mita Hudri, tidak sedikit sahabat ramai-ramai mendoakan atas kepergian gadis cantik asal Lamo. Netizen menyebut, almarhumah adalah orang baik.

Seperti postingan yang diunggah akun Facebook milik Annisahalman.

“Innalilahiwainaillahirojiun, mita orang baik semoga husnul khotima,” tulisnya di kalimat pembuka.

Ia mengaku, memang tidak begitu akrab dengan Almarhuma. Namun ada kebaikan Mita yang tak bisa dilupakan, kala Ia sakit dan menjalani perawatan di Puskesmas Nambo hingga akan dirujuk ke RSUD Luwuk.

“Dia datang ba jenguk sy dn sahabat nya Srifahmiati waktu itu mamaina sibuk bkse siap bawaan yg mau di bawa ke RS. Sy rasa mo buang air kecil. Dia dgn sigap langsung ambe itu infus dan dia blg mari kanisa saya antar ke kamar mandi, dia pegang akan sy pe infus bajalan ke kamar mandi,” kenang Annisahalman.

Meski tak begitu akrab, tapi Mita begitu peduli dan mau membantunya saat membutuhkan bantuan.

“Kenapa sy smpe ba status sprti ini krna sy sndri rasa ini anak pe kebaikan sama sy, dn tdk akan sy lupa,”.

“Cuma kasian sy mohon sama yg ba aplod dn ba share dp foto mayat kalo boleh kasian stop krna mengingat perasaan keluarga nya. Dan sngt tdk bagus untuk di konsumsi publik, ini postingan almarhumah sblm tutup usia mari torang sama2 lakukan spya jalan nya bagus menuju surga,” tandasnya. (*)

Pos terkait