Santri MTs Daarul Hikmah Ikuti ANBK

KEPALA MTs Daarul Hikmah Luwuk, Ustadz Hasroli memantau langsung pelaksanaan ANBK. FOTO: ISTIMEWA

BANGGAI RAYA- Sejumlah santri MTs Ponpes Daarul Hikmah Luwuk mengikuti Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) selama dua hari yang berlangsung sejak 4-5 Oktober 2021.

Pelaksanaan ANBK ini diikuti sejumlah siswa dari Kelas VIII yang terdiri dari santri dan santiwati. Dalam Kelas VIII, tidak semuanya siswa diikutkan, hanya perwakilan.

BACA JUGA:  Selamat! Sahabat ADA FC Jawara Turnamen Futsal Banggai Bersaudara Cup 1 2024

Hal itu disampaikan Kepala MTs Daarul Hikmah Luwuk, Ustadz Hasroli S.Pd., kepada Banggai Raya, Selasa (5/10/2021) via pesan WhatsApp.

“Untuk ujiannya, hanya sebagian saja yang akan memprentasikan siswa keseluruhan. Ini dipilih langsung oleh admin Provinsi, dengan peserta hanya 20 orang. Itu terdiri dari 13 laki-laki dan tujuh perempuan,” ujarnya.

BACA JUGA:  DSLNG Terima Kunjungan Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tengah

Dalam ANKB ini kata Ustadz Hasroli, materinya merupakan gabungan dari mata pelajaran terdiri dari dua bagian yakni Numerasi berkaitan dengan hitungan dan Narasi.

BACA JUGA:  UGM dan Kabupaten Banggai Kerja Sama Pengelolaan Sumber Daya Air dan Geopark

Ia berharap, melalui ANBK ini santri tidak pernah bosan dan jumawa dalam belajar. “Bagian dari peroses belajar adalah mengevaluasi khazanah keilmuan kita miliki dan pelaksanaan ujian sebagai ajang untuk mengukur sejauh mana ilmu yang dipelajari,” tandasnya. (*)

Penulis: Jajad Sudrajad

Pos terkait