BANGGAI RAYA-Sah! Ketua Badan Pelaksana Harian (BPH) Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Luwuk, Dr. Farid Haluti, S. Ag, M. Pd terpilih sebagai Ketua Umum Pimpinan Daerah (PD) Muhammadiyah Kabupaten Banggai periode 2022-2027.
Hal itu berdasarkan hasil Musyawarah Daerah (Musyda) ke-11, di Desa Tirta Jaya, Kecamatan Toili, Kabupaten Banggai, Sabtu (3/6/2023).
Mantan Rektor Unismuh Luwuk dua periode ini terpilih bersama delapan formatur lainnya dalam pemilihan oleh Panitia Pemilihan yang dilaksanakan sekira pukul 20.00 Wita, di gedung MIS Muhammadiyah Tirta Sari, Kecamatan Toili.
Hasil pemilihan formatur, yakni Sutrisno K. Djawa dengan 52 suara, Suma K. Saleh 50 suara, Sataral Anggo 45 suara, Jumahir 45 suara, Hidayat Monoarfa 43 suara, Abdi Gunawan 40 suara, Burhan Latara 40 suara dan Muhammad Muadz dengan 36 suara. Sedangkan Dr. Farid Haluti mendapat suara sebanyak 32 suara.
Jumlah pemilih dari Pimpinan Cabang (PC) dan Organisasi Otonomi (Ortom) Muhammadiyah sebanyak 64 pemilih, sedangkan yang memberikan suaranya sebanyak 55 orang, dan 9 orang tidak hadir.
Dalam rapat pimpinan (Rapim) yang dilaksanakan Jumat (2/6/2023) malam, Pimpinan Daerah (PD) Muhammadiyah Kabupaten Banggai telah menetapkan 14 calon formatur yang akan dipilih pada Musyawarah Daerah (Musyda) Ke-11 Muhammadiyah Kabupaten Banggai tahun 2023.
Hal itu sesuai surat keputusan yang ditandatangani oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Banggai, Ketua, Dr. dr. Anang S. Otoluwa, MPPM, dan Sekretaris, H.M.Ikhwan Rais, SH, M.Pd, MH.
Ke-14 calon formatur tersebut adalah Abdi Gunawan, Agung Kurniawan S. Djibran, Baharudin L. Agi, Burhan Latara, Farid Haluti, Hidayat Monoarfa, Jumahir, Muhammad Kamil, Muhammad Muadz, Muhammad Mursal Djamaluddin, Muktar Lutfi, Sataral Anggo, Suma K. Saleh dan Sutrisno K. Djawa.
Musyda Ke-11 Pimpinan Daerah Muhammadiyah dan Aisyiyah Kabupaten Banggai di Toili dengan agenda kegiatan, yakni Jumat (2/6/2023) yang diawali dengan Pawai Ta’aruf, kemudian dilanjutkan dengan musyawarah pimpinan daerah (Muspimda) untuk membahas dan menetapkan peserta Musyda, membahas dan menetapkan jadwal acara, membahas dan menetapkan bakal calon anggota pimpinan daerah Muhammadiyah menjadi calon anggota pimpinan daerah Muhammadiyah.
Sabtu (3/6/2023), pembukaan Musyda PD Muhammadiyah dan Aisyiyah Kabupaten Banggai. Dilanjutkan dengan pleno 1 tentang arahan pimpinan wilayah, penyampaian LPJ PDM Kabupaten Banggai periode 2015-2022. Tanggapan PC dan Ortom terhadap LPJ PDM Banggai periode 2015-2022, dan jawaban PDM atas tanggapan PCM dan Ortom terhadap LPJ PDM.
Pleno II, prosesi pemilihan anggota PDM Kabupaten Banggai periode 2022-2027 dengan pembacaan tata tertib pemilihan calon anggota PDM.
Sekira pukul 20.00 Wita, dilanjutkan pleno II dengan pemilihan anggota PDM, pembacaan hasil pemilihan anggota PDM, rapat anggota PDM terpilih, dan pengesahan anggota dan ketua terpilih PDM.
Pleno III, pengesahan hasil musyawarah daerah (Musyda) Ke-11 Muhammadiyah Kabupaten Banggai.
Minggu (4/6/2023) sekira pukul 09.00 Wita akan dilaksanakan penutupan Musyda Ke-11 PD Muhammadiyah dan Aisyiyah Kabupaten Banggai. RUM