Rebut 8 Emas, Banggai Juara Umum Cabor Catur di Porprov Sulteng, Morowali Kedua, dan Palu 1 Emas

BANGGAI RAYA- Kontingen Kabupaten Banggai sukses keluar sebagai juara umum dalam pertandingan Cabang Olahraga (Cabor) Catur Porprov Sulteng yang resmi selesai pada Jumat sore 16 Desember 2022.

Dalam lomba Cabor Catur ini, tim tuan rumah berhasil merebut 8 medali emas dari 13 kategori yang dilombakan. Di mana Banggai begitu tangguh dalam lomba ini.

Berikutnya di urutan kedua atau Runner up dalam perburuan medali di Cabor Catur, ditempati Kabupaten Banggai dengan raihan emas 4.

Sementara Kota Palu, pesaing terdekat Kabupaten Banggai dalam perolehan sementara medali di ajang Porprov Sulteng, hanya mampu meraih satu medali emas dari 13 Kategori yang dilombakan.

Berikut daftar lengkap para juara di 13 kategori, mulai dari peraih emas, perak dan perunggu serta asal kontingennya berdasarkan data dari Wasit Catur Porprov Sulteng, Agus Abdul yang juga Sekretaris Percasi Provinsi Sulawesi Tengah.

1- Catur klasik juara beregu putra:

BACA JUGA:  Forum Musrenbang 2025 di Palu, Bupati Banggai Terima Penghargaan Pemprov Sulteng

Emas diraih Banggai atas nama MB Boyke Tumimomor, MN Johanes Pusung, FM Nurdin Askali, Yansen A Kawatu.
Perak diraih Morowali atas nama MN Tommy Supriyanto, MN Abd Azis, Rusli, dan Anang Satriyadi.
Perunggu Kota Palu, Moh.Yasir Hamdani, Irianto Ukoli, Handry Kawulur, dan Syarifuddin.

2- Kategori Juara Papan I:
Emas diraih Banggai atas nama Boyke Tumimomor, Perak Morowali atas nama MN. Tommy Supriyanto, dan Perunggu diraih Poso atas nama Masran Djafar.

3- Juara Papan II:
Emas diraih Banggai atas nama MN Johanes Pusung, perak Morowali MN Abd Azis, dan Perunggu diraih pecatur Bangkep Abd Khair.

4- Juara Papan III:
Emas diraih Kota Palu Hendry Kawulur, Perak Morowali Rusli dan perunggu Touna Abd Haer.

5- Juara Papan IV:
Emas diraih Banggai atas nama Yansen A Kawatu, Perak Morowali Anang Satriadi dan Perunggu Parimo Djefri Suleman.

6- Catur Standar klasik Putra Veteran Perorangan:
Emas diraih Banggai atas nama MN Ruthwin Londok, perak Kota Palu MN Rahmadi dan Perunggu Kota Palu Dr. John Tomi.

BACA JUGA:  Tokoh Agama Usin, Sebut Anti Murad Ideal Berpasangan Dengan Bali Mang 

7- Catur Standar klasik Perorangan Putri:
Emas dan perak diraih Banggai atas nama MP Merry Rasalinda dan MNW Suhariyani serta perunggu diraih Morowali atas nama Unarti Palutungan.

8- Catur standar Klasik Perorangan Putra:

Emas diraih Morowali atas nama MP Zacky Dhiaulhaq, perak dan perunggu diraih Banggai atas nama Amka Sanusi dan Aditya Lolana

9- Catur cepat beregu putra:

Emas diraih Kabupaten Morowali MN Tommy Supriyanto, MN Abd Azis, Rusli, dan Anang Satriyadi.

Perak diraih Banggai atas nama MB Boyke Tumimomor, MN Johanes Pusung,.FM Nurdin Askali, dan Yansen A Kawatu,

Perunggu diraih Poso Masran Djafar, Wahyudin, Agung Arumasi, dan Suppewali

10- Catur Cepat Perorangan Putra:

Emas diraih Morowali MN Zacky Dhiaulhaq, perak Banggai MP Stlenly Manopo, dan perunggu Poso Adesiran Tabolu

BACA JUGA:  Forum Musrenbang 2025 di Palu, Bupati Banggai Terima Penghargaan Pemprov Sulteng

11- Catur Cepat Perorangan Putri:

Emas diraih Banggai atas nama MP Merry Rasalinda, perak Banggai MNW Suhariyani dan Perunggu diraih Kabupaten Sigi atas nama Zara.

12- Catur Kilat Beregu Putra:

Emas diraih Banggai atas nama FM Nurdin Askali, MN Johannes Pusung, Steven Kobaa, dan Yansen A Kawatu,

Perak diraih Morowali MN Tommy Supriyanto, MN Abd Azis, Rusli, Anang Satriyadi.

Perunggu ditempati Kota Palu atas nama Syarifuddin, Agung,.Hendry Kawulur, dan Muh Yasir Hamdani

13- Catur Kilat Perorangan Putra:

Emas diraih Kabupaten Morowali atas nama MN Zacky Dhiaulhaq, perak diraih Kabupaten Touna atas nama Bambang F Katili, dan perunggu ditempati Banggai atas nama Aditya Lalolona.

Untuk sekadar diketahui, penyerahan medali untuk Cabor Catur Porprov Sulteng, dijadwalkan Jumat malam ini

“Penyerahan medali diagendakan malam ini,” tandas Agus Abd Sekretaris Percasi Provinsi Sulteng itu. (*)

Editor: Jajad Sudrajad

Pos terkait