PT Pertamina EP Donggi Matindok Field Gandeng Dispora Gelar Pelatihan Digital Marketing

BANGGAI RAYA-PT Pertamina EP Donggi Matindok Field bekerja sama dengan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Banggai menggelar Pelatihan Digital Marketing 4.0 untuk salah satu mitra binaan Pertamina EP, yakni Kelompok Pemuda Berdikari Akase, yang merupakan entrepeneur atau industri ekonomi kreatif berupa pengelolaan usaha cafe.

Melalui pelatihan ini, para pemuda pengelola usaha café diharapkan dapat menguasai ilmu digital marketing dan dapat menerapkannya, sehingga usaha café yang digeluti bisa berkembang dan naik kelas.

Pelatihan ini dilaksanakan pada Kamis pagi, 9 Juni 2022 bertempat di Café Akase, Desa Masing, Kecamatan Batui Selatan. Kegiatan diikuti kurang lebih 15 orang peserta yang semuanya adalah pemuda anggota kelompok pengelola café, dengan menghadirkan Tuti Dwijayanti selaku owner Café Kopi Saluan (Kopsal) Luwuk menjadi narasumbernya.

Materi yang disampaikan beragam, mulai dari kelebihan dan manfaat pemasaran secara online atau digital, cara pemasaran produk yang unik dan menarik, hingga tips dan trik menghadapi berbagai macam tantangan dan hambatan dalam dunia usaha.

BACA JUGA:  Lebaran Ketupat di Toima, Anti Disambut Antusias Warga 9 Desa

Field Manager Donggi Matindok Field, Abidzar Akman menjelaskan, kegiatan ini merupakan salah satu dari rangkaian kegiatan pelatihan yang akan diberikan pada para kelompok atau mitra binaan PT Pertamina EP Donggi Matindok Field sesuai kebutuhan masing-masing kelompok. Kegiatan ini juga merupakan komitmen PT Pertamina EP Donggi Matindok Field dalam meningkatkan kapasitas para pelaku usaha terutama di sekitar wilayah operasi kerja perusahaan.

“Kita ingin adanya peningkatan atau progress para pelaku usaha terutama disekitar wilayah kerja perusahaan dalam bidang digital marketing, agar mereka memiliki keterampilan pemasaran yang baik dan bisa digunakan untuk menarik perhatian konsumen agar mau mencoba dan menggunakan produk kelompok kita,” ujarnya.

BACA JUGA:  Lebaran Ketupat di Toima, Anti Disambut Antusias Warga 9 Desa

Abidzar juga mengatakan, target sasaran selanjutnya untuk pemberian pelatihan guna peningkatan kapasitas adalah mitra binaan Pertamina EP yakni kelompok UMKM yang ada di Desa Nonong, Kecamatan Batui, Kabupaten Banggai.

Yory Ntoi selaku Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Banggai, turut memberikan apresiasinya pada PT Pertamina EP yang telah memperhatikan nasib para pemuda. “Kegiatan baik seperti ini harus didukung guna peningkatan kapasitas, yang secara otomatis nantinya akan meningkatkan taraf ekonomi pula. Apalagi kaum pemuda adalah salah satu tonggak kemajuan suatu daerah, sehingga harus dipacu semangat dan ilmunya,” kata Kadispora.

Pelatihan digital marketing ini juga disambut baik oleh target sasaran yakni Pemuda Berdikari Akase dengan usaha cafenya. Hermansyah selaku ketua kelompok berharap, kegiatan pelatihan semacam ini bisa dilaksanakan kembali dengan materi yang berbeda untuk menunjang berkembangnya usaha café mereka.

BACA JUGA:  Lebaran Ketupat di Toima, Anti Disambut Antusias Warga 9 Desa

“Kami sangat terbantu akan informasi dari pelatihan kali ini. Semoga PT Pertamina EP Donggi Matindok Field semakin sukses, merangkul lebih banyak pelaku usaha dari berbagai jenis dan kalangan, serta memberikan peluang yang lebih besar lagi untuk bersama menuju kesuksesan,” kata Hermansyah.

Cafe Akase sendiri saat ini menjadi satu-satunya cafe di Desa Masing yang sudah berdiri sejak tahun 2019 lalu dengan 36 orang anggota. Cafe tersebut menyediakan berbagai macam menu mulai dari makanan dan minuman ringan hingga berat. Selain itu juga cafe Akase menyediakan sarana untuk bermain musik hingga buku-buku bacaan. Terhitung omset dari cafe ini rata-rata mencapai Rp10.500.000 per bulannya, keuntungan yang didapat sebagian digunakan untuk kegiatan sosial, perbaikan masjid, serta mensuport beberapa kegiatan Karang Taruna Desa. DAR/**

Pos terkait