Polres Banggai Latihan TFG Pengamanan Pilkada

BANGGAI RAYA-Untuk persiapan pengamanan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2020, Polres Banggai menggelar Latihan Tactikal Floor Game (TFG), di Aula Maleo, Mapolres Banggai, Selasa (11/8/2020).

Kegiatan latihan ini dipimpin langsung Kapolres Banggai AKBP Satria Adrie Vibrianto dan dihadiri oleh Kabag Ops AKP Noperto G.N, Pejabat Utama Polres Banggai, Kapolsek Luwuk AKP Petrus A Matasik dan sejumlah perwira.

BACA JUGA:  Roadshow Kelembagaan,  SKK Migas – JOB Tomori Santuni 200 Anak Yatim dan Sediakan Seribu Paket Sembako Murah

Latihan TFG ini dilaksanakan sebagai gambaran awal terhadap situasi di Kabupaten Banggai, membutuhkan penanganan khusus, sebagai gambaran atau langkah–langkah yang harus dilakukan personel, dalam pengamanan Pilkada di lapangan nantinya.

BACA JUGA:  DSLNG Terima Kunjungan Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tengah

“Dalam TFG ini diberikan pengarahan mengenai tahapan–tahapan untuk cara bertindak dalam menghadapi massa,” ucap Kabag Ops Polres Banggai, AKP Noperto G.N kepada Banggai Raya, Selasa (11/8/2020).

BACA JUGA:  Pilgub Sulteng 2024, Rusdy Mastura Cocok Dipasangkan Dengan Amalya Murad

Selain itu, kata Noperto, latihan ini untuk mengantisipasi hal–hal yang tidak diinginkan terjadi saat aksi unjuk rasa, pada pelaksanaan pengamanan Pilkada nantinya. Dan kegiatan ini bertujuan untuk menyamakan persepsi terkait, kekuatan Personel, tahapan dan cara bertindak serta sarana prasarana yang akan digunakan. MAN