Peringati 1 Muharram, Wabup Serahkan Santunan 100 Anak Yatim Piatu

BANGGAI RAYA- Perayaan 1 Muharram atau Tahun Baru Islam, senantiasa dirayakan dengan semarak dan penuh suka cita. Semangat untuk membumikan syiar Islam selaras dengan semangat hijrah yang ditunjukkan oleh Rasullullah SAW dan selalu menjadi momentum yang terus dilestarikan oleh jajaran Pemerintah Kabupaten Banggai di duet kepemimpinan Bupati Herwin Yatim dan Wakil Bupati Mustar Labolo.

Hal tersebut tampak nyata saat lantunan salawat, munajat doa, dzikir, dan tausiyah menggema. Seperti di Kecamatan Batui, Minggu siang (23/8/2020). Peringatan 1 Muharram 1442 Hijriyah di Masjid Desa Kayowa dibanjiri jamaah. Jumlah jamaah diperkirakan mencapai ribuan orang.

BACA JUGA:  Maret 2024, 374 Siswa SMKN 1 Luwuk Ikut UAS

Peringatan 1 Muharram 1442 H di Desa Kayowa ini dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Banggai Mustar Labolo. Dalam kesempatan tersebut, Mustar mewakili Bupati Herwin Yatim menyerahkan santunan kepada 100 anak yatim piatu. Ada pula santunan 145 orang janda, 80 orang guru honorer dan pembagian Al-Quran kepada 60 orang mualaf.

BACA JUGA:  Ngabuburit Yamaha 125, Prima Motor Luwuk Bagikan Takjil dan Beri Bantuan Masjid

Peringatan 1 Muharram 1442 H ini dilaksanakan Pemerintah Kecamatan Batui bekerja sama dengan Badan Kontak Majelis Ta’lim Kecamatan Batui.

Wakil Bupati Banggai Mustar Labolo dalam sambutannya berharap momentum peringatan tahun baru Islam ini menjadikan ikhtiar untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Sementara itu, Camat Batui Harianto K Galib mengucapkan terimakasih kepada Pemda Banggai dalam hal ini Wakil Bupati yang telah hadir di acara BKMT yang dirangkaikan dengan peringatan 1 Muharram.

BACA JUGA:  Promo Ramadhan Spesial Bersama Hasjrat Toyota Luwuk

“Ucapan terima kasih kepada bapak bupati dan wakil bupati yang telah memberikan santunan kepada anak yatim, dan terima kasih kepada para anggota Majelis Taklim kecamatan Batui serta seluruh kapela desa dan kelurahan yang terlah hadir di acara ini,” ucapnya.

Ia juga tak lupa berpesan kepada masyarakat untuk tetap menjaga kesehatan di tengah pademik ini dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yang diajurkan pemerintah. NAL/AGK