Pemkel Bungin Rutin Lakukan Penyemprotan Disinfektan

PEMKEL Bungin Rutin melakukan penyemprotan disinfektan. FOTO: IST/BR

BANGGAI RAYA- Sebagai upaya pencegahan penyebaran virus Corona yang kian mengganas, Pemerintah Kelurahan Bungin, Kecamatan Luwuk rutin melakukan penyemprotan disinfektan di wilayah kerjanya.

Penyemprotan disinfektan ini dilakukan setiap Jumat, dengan tempat kegiatan yang berbeda. Seperti Jumat pekan lalu, penyemprotan disinfektan dilakukan di RT 10 dan Jumat kemarin dilakukan di RT 09.

BACA JUGA:  Air Bersih Bulakan Belum Bermanfaat Jadi Sorotan Aleg Banggai

Hal itu disampaikan Lurah Bungin, Kecamatan Luwuk, Mukhtar Kantu kepada Banggai Raya, Sabtu (14/8/2021). “Ini rutin kita lakukan, dengan tempat berpindah-pindah,” ujarnya.

Menurutnya, penyemprotan disinfektan ini menyasar ke fasilitas-fasilitas umum seperti masjid yang ada di Kelurahan Bungin dan komplek kelurahan tersebut.

BACA JUGA:  Proyek Dermaga Terapung Dibatalkan Dispar Banggai, Rp899 Juta Jadi Silpa di Awal Tahun

“Kami melibatkan Tamir masjid dan pemuda, sementara untuk bahan (Disinfektan) ini dibantu Puskesmas Kampung Baru,” jelasnya.

Selain aksi penyemprotan disinfektan, Pemerintah Kelurahan Bungin juga berencana akan menggelar aksi bagi-bagi masker kepada masyarakat dan hand sanitizer. “Semoga upaya ini bisa menjadi partisipatif seluruh warga Bungin. Sehingga selain dapat memutus mata rantai, sekaligus terjaga pola hidup yang bersih dan cinta lingkungan,” harapnya.

BACA JUGA:  Tokoh Agama Usin, Sebut Anti Murad Ideal Berpasangan Dengan Bali Mang 

Pos terkait