Pemeliharaan Jaringan, Listrik PLN Dipadamkan

PETUGAS PLN Unit Luwuk sedang melakukan perbaikan jaringan listrik di Kelurahan Bungin, Kecamatan Luwuk. FOTO RUM LENGKAS

BANGGAI RAYA- PT. PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Suluttenggo, Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Luwuk beberapa hari ini sedang melakukan pemeliharaan jaringan dengan pemangkasan ranting pohon dan pemeriksaan gardu listrik di wilayah Luwuk dan sekitarnya.

Seperti amatan Banggai Raya, Rabu (4/8/2021) sejumlah petugas teknis PT. PLN UP3 Luwuk melakukan pemeliharaan gardu listrik di Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Bungin, Kecamatan Luwuk.

BACA JUGA:  Roadshow Kelembagaan,  SKK Migas – JOB Tomori Santuni 200 Anak Yatim dan Sediakan Seribu Paket Sembako Murah

PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Suluttengo melalui Manager UP3 Luwuk dalam pengumumannya, menyampaikan kepada pelanggan PLN, bahwa dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada pelanggan, serta untuk keselamatan dan mutu pekerjaan pemeliharaan.

Mengingat proses tersebut tidak dapat dilaksanakan dalam pekerjaan bertegangan, dengan berat hati PT PLN UP3 Luwuk harus menghentikan sementara aliran listrik.

BACA JUGA:  UGM dan Kabupaten Banggai Kerja Sama Pengelolaan Sumber Daya Air dan Geopark

Informasi jadwal akan disampaikan lewat media sosial dan media cetak lokal tentang pemeliharaan jaringan tegangan menengah yang dilakukan di wilayah kerja PT PLN (persero) UP 3 Luwuk untuk menjaga keandalan pasokan tenaga listrik dan mencegah terjadinya gangguan kelistrikan.

Olehnya itu, pelanggan dihimbau untuk dapat melakukan langkah antisipatif dengan mempersiapkan diri sebelum jadwal penghentian pasokan listrik, dengan mematikan peralatan elektronik, menyediakan penerangan sementara, mengisi daya perangkat komunikasi dan persiapan lainnya.

BACA JUGA:  DSLNG Terima Kunjungan Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tengah

Apabila terdapat hal-hal yang kurang jelas atau gangguan serta keluhan pelanggan terkait kelistrikan lainnya, pelanggan disilakan menghubungi Contac Center PLN 123 dan Aplikasi PLN Mobile.

Pos terkait