BANGGAI RAYA-Sebagai wujud komitmen bersama, DPMD Banggai ingatkan kepada 291 pemerintah desa (Pemdes), untuk prioritaskan program yang berkaitan dengan rencana aksi pencegahan dan panggulangan stunting yang dicanangkan sejak 2018 hingga 2023.
“Program yang berkaitan rencana aksi pencegahan dan panggulangan stunting yang dicanangkan sejak 2018 hingga 2023, wajib diprioritaskan,”tutur Sekretaris DPMD Banggai, Hasan Baswan Dg Masikki kepada Banggai Raya, Rabu (4/3/2020).
Menurut Hasan, program yang selama ini dilaksanakan desa yang berkaitan dengan rencana aksi pencegahan dan panggulangan stunting yang dicanangkan sejak 2018 hingga 2023, yakni pemberian makanan tambahan secara rutin kepada ibu hamil dan balita, perbaikan sanitasi, perbaikan sarana air bersih dan peningkatan pelayanan kesehatan bagi warga, khususnya bagi warga desa yang rawan kasus stunting.
Program tersebut, dinilai dapat membantu pencegahan dan penanggulangan stunting sejak dini. Selain pemberian makanan tambahan, perbaikan sanitasi, perbaikan sarana air bersih dan peningkatan pelayanan kesehatan bagi warga, pemdes juga diminta untuk programkan penanaman sayuran serta tanaman toga di setiap halaman rumah warga. MAN