Pelulusan Siswa MTs DDI Kilongan Diwarnai Pelepasan Puluhan Balon ke Udara

BANGGAI RAYA- Pelulusan siswa Madrasah Tsanawiyah Darul Dakwah Al Irsyad (DDI) Midarul Ulum Kilongan, Kecamatan Luwuk Utara tahun ajaran 2021/2022 pada Rabu (15/6/2022) ditandai dan diwarnai dengan pelepasan balon oleh siswa yang lulus.

Setelah beberapa bulan lalu MTs DDI Midarul Ulum Kilongan melaksanakan ujian akhir madrasah(UM) bagi kelas IX tahun ajaran 2021/2022. Pengumuman kelulusan peserta didik itu, mengacu pada kalender pendidikan.

BACA JUGA:  Gelar Raker, Komisi 2 DPRD Banggai Soroti Proyek Wisata Hingga Persampahan

Sebelumnya, dilakukan rapat majelis guru serta staf TU tentang kelulusan siswa-siswi yang dilaksanakan pada Mei 2022 bertempat di ruang dewan guru dan di pimpin langsung oleh Kepala MTs DDI Kilongan, Roni, S.Pd.I,.M.Pd.

Sesuai keputusan dan kesepakatan bersama, maka hasil kelulusan siswa-siswi kelas IX MTs DDI Kilongan tahun pelajaran 2021/2022 yang berjumlah 60 orang dinyatakan lulus 100 persen tanpa ada catatan.

BACA JUGA:  3 Bulan Melarikan Diri, Pelaku Penganiayaan di Batui Dibekuk Polisi 

Adapun dalam teknis pengumuman kelulusan tahun ini dilakukan secara ofline, dimana para siswa dikumpulkan dalam ruang aula Madrasah. Selain itu juga pengumuman kelulusan ditandai oleh pelepasan balon oleh siswa yang dinyatakan lulus.

“Saya mewakili keluarga besar MTs DDI Midarul Ulum Kilongan mengucapkan selamat kepada seluruh siswa-siswi kelas IX Tahun Ajaran 2021/202 atas kelulusannya dan semoga kelak menjadi orang yang sukses berguna bagi orang tua, agama, nusa dan bangsa,” ucap Kepala MTs DDI Midarul Ulum Kilongan, Roni kepada Banggai Raya, Kamis (16/6/2022).

BACA JUGA:  DSLNG Gelar Halalbihalal Bersama Wartawan di Luwuk

Ia berpesan, kepada seluruh siswa yang telah lulus untuk tetap menjaga nama baik almamater tercinta MTs DDI Midarul Ulum Kilongan.

“Serta para siswa meninggalkan kesan baik selama menjadi peserta didik di MTs DDI Midarul Ulum Kilongan,” harapnya. RUM

Pos terkait