PAU Diminta Transparan Soal Penanganan Covid-19

BANGGAI RAYA- Setelah ramai dalam pemberitaan bahwa salah satu karyawan PT Panca Amara Utama (PAU) yang meninggal positif corona, Tim Gugus Tugas Covid-19 bersama Forkopimcam memantau langsung aktivitas perusahaan serta menemui pihak perusahaan tersebut, Senin (27/7/2020).

Hadir pada pertemuan itu, Camat Batui Harianto K Galib, Sekcam Batui Muslih B Ading, Kapolsek Batui Iptu K. Yoga, Danramil Batui diwakili Babinsa Ariyanto, Kades Uso, Kepala Puskesmas Batui, dan dokter Puskesmas Batui dan perwakilan perusahaan PT PAU, Leonard.

Dalam pertemuan itu, Tim Gugus Tugas Kecamatan meminta PT PAU agar segera melalukan lock dokwn total dari segala aktivitas pekerjaan. Dan karyawan lokal yang sudah dipekerjakan harus dikarantina selama 14 hari.

BACA JUGA:  DSLNG Terima Kunjungan Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tengah

Karyawan lokal dilarang keluar masuk PT PAU dan segera dilakukan karantina mandiri di dalam PT PAU selama 14 hari. Dan hasil Swab Karyawan PT PAU sebanyak 200 orang yang dilakukan pada tanggal 26 Juli 2020 agar dilaporkan ke Tim Gugus Kecamatan dan Pemerintah Desa Uso.

BACA JUGA:  Roadshow Kelembagaan,  SKK Migas – JOB Tomori Santuni 200 Anak Yatim dan Sediakan Seribu Paket Sembako Murah

Tak hanya itu, mereka juga meminta data ke PT PAU terkait orang-orang yang pernah kontak terakhir dengan Alm Zainur karyawan PT PAU. Dan PT PAU harus segera melakukan rapid tes terhadap keluarga pekerja yang telah melakukan kontak langsung dengan korban.

Pemerintah Kecamatan Batui meminta agar pihak PT PAU transparan dalam hal penaganan Covid 19. Jangan sampai kata mereka, perusahaan menutup-nutupi dan bisa melaporkan secara detail setiap karyawan yang baru masuk terutama dari zona merah. Dan masyarakat juga meminta PT PAU membuat Posko pemantauan aktivitas Karyawan PT PAU yang bertempat di depan pintu masuk PT PAU.

BACA JUGA:  DSLNG Terima Kunjungan Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tengah

Sementara itu, Leonard perwakilan PT PAU menyampaikan bahwa sejak tanggal 25 Juli 2020, pihak perusahaan sudah melakukan lockdown di semua kegiatan pabrik. Dan untuk jalur jalan akses yang menuju PT PAU tetap dibuka namun di depan pintu masuk PT PAU dibuatkan Posko Kontrol untuk memantau keluar masuk karyawan Lokal PT PAU. AGK