MTsN 1 Banggai Terapkan 5 Hari Sekolah dan Wajibkan Sholat Berjamaah

MUI Banggai menyerukan umat Islam di daerah ini untuk serentak sholat Istisqa pada 7 November. Rampak ratusan siswa MTsN 1 Banggai tengah melaksanakan sholat wajib, beberapa waktu lalu. FOTO: IST

BANGGAI RAYA- Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Banggai di bawah pimpinan Jamil Hasyim S.Pd.I., MM., menerapkan lima hari sekolah dan mewajibkan bagi siswa serta guru untuk Sholat Dzuhur dan Ashar secara berjamaah di sekolah.

Kebijakan ini telah dilakukan sejak Senin 24 Juli 2023. Di mana seluruh siswa maupun dewan guru, akan bersama-sama melaksanakan sholat berjamaah ketika masuk Dzuhur dan Ashar di halaman sekolah tersebut.

BACA JUGA:  Pemda Banggai Berkomitmen Jadikan Profesi Guru Bermartabat

Kepala MTsN 1 Banggai, Jamil Hasyim S.Pd.I., MM., berharap, program sholat berjamaah di sekolah ini terus didukung oleh orangtua siswa.

“Kita tahu bahwa sholat berjamaah  merupakan kewajiban karna ini program madrasah. Ketika datang waktu Dhuhur dan Ashar seluruh dewan guru termasuk Kepala Madrasah dan seluruh siswa melaksanakan solat berjamaah,” ungkap Kepala MTsN 1 Banggai, Jamil Hasyim kepada Banggai Raya, Selasa 25 Juli 2023.

BACA JUGA:  Pemda Banggai Berkomitmen Jadikan Profesi Guru Bermartabat

Menurutnya, kebijakan ini untuk menyeimbangkan antara pendidikan dunia dan akhirat. Sehingga keduanya berjalan selaras.

“Apalagi di madrasah kami sudah diberlakukan lima hari sekolah, Senin sampai Jumat dan pulangnya jam 15 :30 setalah jamaah Solat Ashar,” katanya.

Masa depan anak didik kata dia, tentunya ditentukan oleh apa yang dilakukanya hari ini, bukan besok atau lusa.

BACA JUGA:  Pemda Banggai Berkomitmen Jadikan Profesi Guru Bermartabat

“Sekuat dan sehebat apapun kita, tak akan bisa merubah masa lalunya, apa yang kita dapatkan hari ini, itu karna sikap dan tindakan kita masa lalu,” tuturnya.

Olehnya kata dia, janganlah membuat masa depan anak-anak menjadi tidak bermanfaat karena melupakan ajaran baik buat mereka.

“Sekali lagi, kami mohon dukungan orangtua siswa, atas program-program kami,” tandasnya. (*)

Pos terkait