Mobile Costumer Servis Mudahkan Peserta JKN Dalam Mengakses Layanan

  • Whatsapp

BANGGAI RAYA- BPJS Kesehatan terus memberikan kemudahan akses layanan kepada para peserta JKN.

Selain menciptakan berbagai terobosan kanal layanan digital, BPJS Kesehatan juga tetap menghadirkan layanan jemput bola langsung kepada peserta melalui layanan Mobile Costumer Service (MCS).

Bacaan Lainnya

Hal itu disampaikan Wisnu Sukardi selaku Kepala Bidang Kepesertaan dan Pelayanan Peserta BPJS Kesehatan Cabang Luwuk saat mengawal kegiatan MCS di Puskesmas Simpong, Kecamatan Luwuk, Kabupaten Banggai, Jumat (18/11/2022) pekan kemarin.

Wisnu mengatakan, pihaknya akan terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada peserta Program JKN. Salah satunya dengan pengoptimalan layanan MCS di berbagai daerah Kabupaten Banggai dan sekitarnya.

“Kami akan terus mengoptimalkan layanan MCS. Langkah ini demi memberikan layanan maksimal kepada peserta. MCS perlu dihadirkan untuk membantu peserta,” ungkap Wisnu.

Wisnu menambahkan, layanan MCS dapat memudahkan peserta dalam memperoleh akses layanan, jarak yang lebih dekat dan jangkauan yang lebih luas membuat peserta tidak perlu datang langsung ke kantor BPJS Kesehatan untuk mendapatkan pelayanan.

Pada kesempatan yang sama, kemudahan layanan ini dirasakan oleh Rahman. Rahman merupakan salah satu peserta JKN segmen Pekerja Bukan Penerima Upah (PBPU). Dia mengaku sangat terbantu dengan adanya layanan MCS di Puskesmas Simpong ini.

“Tadinya saya mau ke kantor tapi belum sempat. Untuk ada MCS disini, saya jadi bisa mengetahui status kepesertaan saya dan dapat langsung dibantu untuk pindah fasilitas kesehatan tingkat pertama. Saya jadi tidak harus datang ke kantor BPJS Kesehatan,” kata Rahman.

Senada dengan Rahman, Leli Aeliya, salah satu bidan yang bertugas di Puskesmas Simpong ini memberikan apresiasi akan adanya layanan jemput bola ini. Menurutnya dengan pelayanan yang langsung menyapa masyakarat, dapat membuat masyarakat lebih mudah dalam menjangkau layanan JKN.

“Saya juga sempat memanfaatkan layanan MCS untuk mengetahui status kepesertaan anak saya. Ini tentunya akan sangat memudahkan peserta dalam mengefisienkan waktu. sayapun sangat terbantu dengan adanya MCS ini,” jelas Leli. (*)

Sumber: BPJS Kesehatan

Pos terkait