Lakalantas Tunggal Terjadi di Kilongan, Pemotor Langsung Dilarikan ke RSUD Luwuk

BANGGAI RAYA- Aiptu Jeff Sonata Satolom Bhabinkamtibmas Polsek Luwuk bergerak cepat menolong dan mengevakuasi korban Kecelakaan Lalu Lintas (Laka Lantas) tunggal yang terjadi di depan Sekolah MIN Kilongan, BTN Nusagriya, Kecamatan Luwuk Utara, Kabupaten Banggai.

Peristiwa Laka Lantas ini terjadi pada Selasa 6 Desember 2022 sekitar Pukul 13.30 Wita, dengan korban Andi Line (55) warga setempat.

BACA JUGA:  Roadshow Kelembagaan,  SKK Migas – JOB Tomori Santuni 200 Anak Yatim dan Sediakan Seribu Paket Sembako Murah

Ia menjelaskan, korban yang mengendarai sepeda motor Suzuki Spaces warna merah DN 4754 CT bergerak dari arah BTN Muspratama menuju arah BTN Nusagriya.

“Tiba-tiba melintas seekor kucing yang menyebabkan pengendara sepeda motor tidak bisa mengendalikan kendaraannya dan terjatuh,” jelasnya.

BACA JUGA:  DSLNG Terima Kunjungan Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tengah

Akibat peristiwa itu, kata Aiptu Jeff, korban mengalami luka-luka pada bagian kepala dan kaki sehingga langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.

“Saya melihat peristiwa tersebut langsung menolong korban dan mencari kendaraan untuk membawa korban ke rumah sakit,” kata Aiptu Jeff.

BACA JUGA:  Pilgub Sulteng 2024, Rusdy Mastura Cocok Dipasangkan Dengan Amalya Murad

Terpisah, Kapolsek Luwuk AKP Agung Kastria Kesuma menyatakan, apa yang dilakukan anggota Bhabinkamtibmasnya tersebut merupakan respon cepat seorang anggota Polri membantu masyarakat yang membutuhkan pertolongan.

“Dan ini adalah wujud nyata Polri hadir di tengah-tengah masyarakat,” tutupnya. (*)

Pos terkait