BANGGAI RAYA-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banggai menargetkan menuntaskan rekapitulasi penghitungan suara pemilu pada Jumat malam (1/3/2024).
Berdasarkan pantauan media di lokasi kegiatan rekapitulasi penghitungan suara di Hotel Estrella Luwuk pada Jumat petang, proses rekapitulasi menyisakan laporan PPK Kecamatan Luwuk. Proses rekapitulasi 22 kecamatan lainnya sudah tuntas pada Jumat siang.
“Kemungkinan bisa selesai Jumat malam,” kata sejumlah saksi parpol yang mengikuti proses rekapitulasi hingga Jumat petang.
Ketua KPU Banggai Santo Gotia juga mengatakan bahwa proses rekapitulasi tinggal satu kecamatan, dan diupayakan segera tuntas. DAR