Kembali Terpilih Pimpin Kayutanyo, Yanti R Saini Ajak Masyarakat Sama-sama Membangun Desa

  • Whatsapp

BANGGAI RAYA- Berstatus sebagai petahana Calon Kepala Desa (Kades) nomor urut 05, Yanti R Saini kembali terpilih dalam Pilkades di Desa Kayutanyo, Kecamatan Luwuk Timur, Rabu (2/11/2022).

Ia berhasil mengalahkan empat kadindat lainnya dalam pesta demokrasi tingkat desa enam tahunan itu, dengan peolehan suara 286.

Bacaan Lainnya

Berikut perolehan suara lima kandidat yang ikut bertarung dalam Pilkades Kayutanyo, Kecamatan Luwuk Timur, Kabupaten Banggai.

Nomor urut 01, Arman Nadja berhasil meraup 182 suara. Nomor urut 2 Hanafi Pampawa meraih 2 suara, Nomorut urut 3 Deko Basia meraup 108 suara, dan nomor urut 4 Rahmat Sulaeman meraup 247 suara.

Kemudian, nomor urut 5 sang petahana, Yanti R. Saini berhasil unggul dengan perolahan 286 Suara.

Kembali terpilih dalam Pilkades, membuktikan bahwa masyarakat Desa Kayutanyo, Kecamatan Luwuk Timur masih mencintai kepemimpinan Yanti R Saini, untuk melanjutkan periode keduanya membawa desa lebih baik.

Pos terkait