Kapolres Banggai Anjangsana ke Purnawirawan Polri

BANGGAI RAYA– Kapolres Banggai AKBP Satria Adrie Vibrianto didampingi Wakapolres Kompol Estiyato ndese dan Pejabat Utama (PJU) Polres Banggai, ke sejumlah rumah Purnawirawan Polri dan Warakauri yang ada di kota Luwuk, Senin (29/6/2020). Anjangsana tersebut, merupakan agenda tahunan, dalam rangka menyambut Hari Ulang Taun (HUT) Bhayangkara ke-74 pada 1 Juli 2020 mendatang.

BACA JUGA:  Selamat! Sahabat ADA FC Jawara Turnamen Futsal Banggai Bersaudara Cup 1 2024

AKBP Satria Adrie Vibrianto mengatakan, anjangsana ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-74 tahun 2020, guna bersilaturahmi kepada para sesepuh dan senior anggota Polri yang telah banyak berjasa bagi institusi Polri.

BACA JUGA:  UGM dan Kabupaten Banggai Kerja Sama Pengelolaan Sumber Daya Air dan Geopark

“Ini meruapakan bentuk penghormatan dan penghargaan atas jasa-jasa Purnawirawan Polri dan Warakauri yang telah mengabdi kepada institusi kepolisian, terutama di Polres Banggai,” ucap Kapolres Banggai, AKBP Satria Adrie Vibrianto kepada banggai Raya, Senin (29/6/2020).

Pada kesempatan itu, Kapolres Banggai menyerahkan sembako dan tali asih sebagai bentuk rasa sosial dan kepedulian kepada Purnawirawan Polri.

BACA JUGA:  Selamat! Sahabat ADA FC Jawara Turnamen Futsal Banggai Bersaudara Cup 1 2024

“Kami juga mohon doa restu agar Polri ke depan mampu lebih baik dalam pelaksanaan tugas dan lebih dicintai masyarakat,” harap mantan Kapolsek Panakukang ini. MAN