Hari Ini, Untika Gelar Webinar Nasional ‘SPAM’

BANGGAI RAYA- Universitas Tompotika (Untika) Luwuk akan menyelenggarakan webinar nasional dengan mengangkat tema ‘Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) untuk Mendukung Infrastruktur Kawasan’ pada Kamis hari ini (15/10/2020).

Kegiatan webinar skala nasional itu bekerjasama antara Untika Luwuk, Universitas Gajah Mada Yogyakarya, dan Pemerintah Daerah Kabupaten Banggai. Dan rencananya, webinar ini akan dibuka secara resmi oleh Rektor Untika Luwuk, Drs. Musdar M Amin SE., M.Si.

Dekan Fakultas Teknik Untika Luwuk , Dinar Mardiana Hi. Abdullah, ST., MT., kepada Banggai Raya, Rabu (14/10/2020) mengatakan, webinar nasional ini merupakan wujud dari Tridharma Perguruan Tinggi yaitu pengabdian kepada masyarakat yang merupakan dukungan Untika Luwuk dan Universitas Gajah Mada Jogyakarta untuk mengatasi permasalahan yang terjadi di tengah masyarakat dengan berkolaborasi bersama pemerintah daerah terkait sistem penyediaan air minum.

BACA JUGA:  3 Bulan Melarikan Diri, Pelaku Penganiayaan di Batui Dibekuk Polisi 

Untika Luwuk tentunya memberikan apresiasi yang sebesar-besarnya terhadap pelaksanaan webinar nasional ini dengan tema ‘Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Untuk Mendukung Infrastruktur Kawasan”.

BACA JUGA:  DSLNG Gelar Halalbihalal Bersama Wartawan di Luwuk

“Kita tahu Bersama bahwa air merupakan salah satu kebutuhan yang sangat vital bagi ekosistem manusia, tumbuhan dan hewan. Sehingga dengan  terjadinya kelangkaan air dapat berdampak buruk bagi kelangsungan hidup ekosistem tersebut,” tuturnya .

Dinar Mardiana Hi. Abdullah yang juga Pengarah Panitia Webinar Nasional ini berharap, dengan webinar nasional ini diharapkan dapat melahirkan suatu konsep yang dapat membantu pemerintah dalam merumuskan kebijakan pembangunan nasional dan daerah dalam hal penyediaan air minum untuk mendukung infrastruktur di suatu kawasan dalam jangka panjang dan berkelanjutan.

BACA JUGA:  Proyek Dermaga Terapung Dibatalkan Dispar Banggai, Rp899 Juta Jadi Silpa di Awal Tahun

Ketahui, Panitia Pelaksana Webinar Nasional ini diketuai oleh I Putu Jati Arsna ST., MT., yang merupakan Doan di Fakultas Teknik Untika Luwuk yang juga ASN di Bappeda dan Litbang Kabupaten Banggai. Sementara sebagai pengarah pelaksanaan wabiner ini adalah Dekan Fakultas Teknik Untika Luwuk, Dinar Mardiana Hi. Abdullah, ST., MT. JAD