Geger, Warga Temukan Mayat Membusuk di Pantai Kagitakan Lamala

BANGGAI RAYA- Warga Kecamatan Lamala dibuat geger dengan ditemukannya sesosok mayat yang hanyut di Pantai Desa Kagitakan, Sabtu (18/9/2021) sekira Pukul 04.00 WITA.

Mayat yang telah membusuk itu diduga berjenis kelamin perempuan. Peristiwa ini ditemukan oleh masyarakat setempat yang tengah memancing, dan melaporkannya ke Babinsa setempat.

Berdasarkan informasi yang diterima Banggai Raya, dari Pgs. Danramil 1308+06/Lamala, Letda Inf D. R Poa, adanya peristiwa itu, masyarakat melaporkan ke Babinsa Kopda Rustan dan langsung berkoordinasi Polsek Lamala.

BACA JUGA:  Proyek Dermaga Terapung Dibatalkan Dispar Banggai, Rp899 Juta Jadi Silpa di Awal Tahun

Korban yang tenggelam dan hanyut itu diduga warga Toili. Olehnya, Polsek Lamala langsung berkoordinasi dengan Polsek Toili serta Babhinkamtibmas Desa Saribhuana, Kecamatan Toili.

Hasil koordinasi, korban diduga berinisial NW, warga Desa Saribhuana Kecamatan Toili. Dengan ciri-ciri mengenakan baju kaus hijau kombinasi merah muda. Celana yang dikenakan merah muda tanpa dalaman.

BACA JUGA:  Forum Musrenbang 2025 di Palu, Bupati Banggai Terima Penghargaan Pemprov Sulteng

“Jenazah ditemukan dalam kondisi yang sudah mau hancur dan telah membusuk. Saat ini jenazah berada d kantor desa Kagitakan Kecamatan Lamala,” ungkapnya.

Kronologis

Adapaun kronologis kejadian, berawal saat dua warga yakni Hamsah Ukas dan Reki Labaso memancing ikan di pinggir Pantai Desa Kagitakan.

BACA JUGA:  Air Bersih Bulakan Belum Bermanfaat Jadi Sorotan Aleg Banggai

Saat memancing, keduanya dikagetkan dengan sesosok mayat yang  hanyut di pantai tersebut. Kemudian mereka pulang dan memberitahu penemuan mayat itu ke warga lainnya.

Kemudian, aparat desa setempat menyampaikan hal itu ke Babinsa dan petugas piket jaga Polsek Lamala. (*)