Ferlin Monggesang Pimpin PC GAMKI Banggai Periode 2023-2026

BANGGA RAYA- Umat Nasrani Kabupaten Banggai melaksanakan Hari Paskah Oikumene Tahun 2023,di Gereja Bukit Moria Luwuk, Jumat (5/5/2023).

Kegiatan Paskah Oikumene dirangkaikan dengan pelantikan Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Kabupaten Banggai masa bakti 2023-2026, dengan Ketua Ir. Ferlin Monggesang, MM, dan Sekretaris, Cristopel Satolom, ST.

Hadir Bupati Banggai yang diwakili Sekretaris Daerah Kabupaten Banggai, Ir. Abdullah Ali.

Turut hadir pula, Wakil Ketua I DPRD Banggai, Wakil Ketua II DPRD Banggai, unsur Forkopimda, Asisten II Perekonomian dan Pembangunan Setda Banggai, Ir. Ferlin Monggesang yang juga Ketua GAMKI Banggai, para pimpinan OPD Banggai, ketua FKUB Banggai, Pengurus Badan Musyawarah antar Gereja Kabupaten Banggai, para pendeta, panitia pelaksana Paskah Oikumene Kabupaten Banggai , pengurus DPD GAMKI Sulawesi Tengah,Ketua Dr.Thomson Tirolembah, MPd, Wakil Ketua, Wilson Galenso, MPd, Sekretaris, Rudi Piters, Pengurus Gereja se Kabupaten Banggai, pengurus GAMKI Kabupaten Banggai,serta seluruh Jemaat Gereja Bukit Moria Luwuk.

BACA JUGA:  DSLNG Terima Kunjungan Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tengah

Sekab Banggai, Ir. Abdullah Ali dalam membacakan sambutan tertulis Bupati Banggai mengatakan, atas nama pimpinan Pemerintah Kabupaten Banggai mengucapkan selamat Hari Paskah Tahun 2023 dan terima kasih kepada panitia penyelenggara yang telah bekerja secara maksimal dalam mempersiapkan segala sesuatunya, hingga saat pelaksanaan hari ini berjalan dengan aman dan lancar.

“Mengirim syukur dan suka cita dalam merayakan paskah, atas nama pemerintah Kabupaten Banggai serta atas nama pribadi dan keluarga mengucapkan selamat paskah kepada seluruh Umat Kristiani di seluruh Indonesia, khususnya kepada seluruh Jemaat Gereja bukit Moria Luwuk,” kata Abdullah Ali.

Menurut mantan Kadis Perikanan Banggai ini, karena begitu besar kasih Allah dalam kehidupan kita, tidak pernah Allah menuntut kita untuk membalas segala umat yang telah merasakan kebaikan dan pertolongan Tuhan dalam segala persoalan.

BACA JUGA:  Senin Kemarin, Sekolah di Banggai Mulai Mencairkan Dana BOS 2024

Maka kata dia, adalah kewajiban bagi kita semua untuk bersama-sama meneruskan kasih mulianya tersebut kepada sesama umat manusia dan lingkungan kita, agar kasih itu berbuah dan dapat dirasakan oleh semua orang.

“Hari raya paskah mengajak umat untuk merayakan kebangkitan Kristus sekaligus memaknai kebangkitannya, makna kebangkitan seperti apa yang dimaksud? tentu kebangkitan yang relevan dengan situasi umat,” ujarnya.

Ia berharap, melalui rangkaian acara Paskah Oikumene, hendaknya kita mampu untuk memaknai paskah yang sesungguhnya. Bahwa perayaan paskah yang kita lakukan setiap tahun pada dasarnya bukanlah sekedar rutinitas gerejawi.

Perayaan paskah harapnya, justru memiliki arti yang sangat penting manakala kita memahami makna paskah.

“Melalui peristiwa wafatnya Yesus Kristus sebagai bagian dalam rangkaian perayaan paskah tahun ini, diharapkan seluruh umat Kristiani bersama-sama bisa mewujudkan damai sejahtera, menciptakan ketenangan, mewujudkan toleransi, karena adanya perbedaan, terciptanya kedamaian, dan kerukunan di tengah-tengah keluarga, masyarakat, gereja dan negara,” harap Abdullah.

BACA JUGA:  Promo Ramadhan Spesial Bersama Hasjrat Toyota Luwuk

Ia mengatakan, perdamaian selalu di dambakan oleh umat manusia, sejak awal Allah menghendaki agar manusia hidup dengan kedamaian dan keadilan, tetapi perdamaian tidak akan pernah terbina apabila manusia selalu mementingkan diri sendiri, dan tidak dapat mengendalikan nafsunya dari keserakahan.

Perdamaian juga kata dia, tidak akan terwujud apa bila masalah kemiskinan dan pengangguran tidak dapat diatasi.

“Sebelum saya akhiri sambutan ini, perlu saya sampaikan bahwa sudah menjadi tugas setiap umat beragama untuk berkontribusi dalam menjaga stabilitas dan kondusifitas serta iklim toleransi,” tekannya.

“Sekali lagi kami ucapkan selamat merayakan paskah kepada Jemaat Gereja Bukit Moria Luwuk. Kami berharap umat Kristiani dapat merayakan paskah tahun ini penuh berkat, kebahagiaan dan kedamaian,” tandasnya. (*)

Pos terkait