‘Emak-Emak’ di Nambo Curhat Soal Listrik ke AT-FM

BANGGAI RAYA– Pasangan calon Amirudin Tamoreka (AT)-Furqanudin Masuli (FM) tengah intens bersilaturahmi dengan masyarakat Kabupaten Banggai. Kamis (5/3/2020) kemarin, pasangan yang saat ini telah mengantongi lima kursi di lembaga dewan sebagai modal bertarung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Banggai tahun 2020, yakni dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dua kursi dan Partai Amanat Nasional (PAN) sebanyak tiga kursi itu, berkunjung di Kecamatan Nambo.
Kedatangan kedua figur itu sontak mendapat sambutan dari warga setempat, terutama para ‘emak-emak’ (Ibu-ibu). AT maupun FM pun mendengarkan curhatan para emak-emak tersebut.
Kala itu, para emak-emak menyampaikan kekesalan mereka terkait permasalahan listrik yang hingga kini belum kunjung tuntas.
Mendengar curhatan para emak-emak tersebut, AT pun langsung memberikan respon. AT mengaku, terkait aspirasi yang disampaikan para emak-emak tersebut akan ia tampung terlebih dahulu. Insya Allah jelas AT, ke depan listrik adalah salah satu sektor yang menjadi prioritas bersama Furqanudin Masulili ketika memimpin Kabupaten Banggai.
Sebab, listrik adalah kebutuhan pokok dan sangat penting untuk menunjang pertumbuhan ekonomi. “Olehnya, terobosan-terobosan terkait dengan kebutuhan listrik di Banggai akan saya persiapkan dan koordinasikan dengan PLN,” tutur AT. URY/*

BACA JUGA:  Warga Jalur Gaza Palestina Terima Bantuan Donasi Sulianti Murad