Bupati Serahkan Bantuan Covid-19 untuk Batui

CAMAT Batui, Hariyanto K Galib saat menerima secara simbolis bantuan masker, obat-obatan, vitamin, APD dan bantuan sembako dari Bupati Banggai, Ir. H. Amirudin Tamoreka. FOTO: FRANGKY BANO

BANGGAI RAYA- Bupati Banggai, Ir. H. Amirudin Tamoreka bersama rombongan melakukan kunjungan kerja di Kecamatan Batui, Rabu (8/9/2021) dalam agenda evaluasi penanganan Covid-19.

Dalam kunjungan itu,Bupati Banggai menyerahkan bantuan Covid-19 untuk tenaga kesehatan dan masyarakat di kecamatan tersebut yang diterima Camat Batui, Hariyanto K Galib. Bantuan Covid itu berupa Alat Pelindung Diri (APD), masker, obat-obatan vitamin dan sembako.

BACA JUGA:  Naas! Lakalantas di Masama Banggai, Dua Pemotor Alami Patah Tulang

Pada kesempatan itu, Bupati Ir. H. Amirudin Tamoreka mengimbau kepada masyarakat agar jangan kendor dalam mematuhi protokol kesehatan. “Semuanya ini, demi keselamatan kita semua dari serangan virus Covid 19 yang mematikan ini,”ujarnya.

Menurutnya, himbauan menaati protokol kesehatan dibuat bukan sesuka hati, tetapi sudah melalui pertimbangan berbagai disiplin ilmu serta kajian agama yang mendalam.

BACA JUGA:  Awal Masuk Sekolah, SMPN 3 Luwuk Gelar Halal Bihalal

“Jadi, mari kita patuhi anjuran pemerintah ini. Kita dilarang berkumpul atau berada di kerumunan, atas nama kepentingan apapun juga, baik kegiatan budaya, keagamaan, kegiatan sosial dan juga hiburan musik. Maka patuhilah. Karena ini adalah salah satu cara terbaik untuk memutus mata ranai penyebaran Covid-19 ini,” katanya.

Sementara itu, Camat Batui, Hariyanto K Galib menyampaikan perkembangan penanganan Covid 19 di wilayah kerjanya.

BACA JUGA:  NasDem Banggai Belum Tentukan Sikap di Pilkada, PKB Tak Jamin Bisa Usung Amirudin Lagi

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada Bupati Banggai atas bantuan Covid-19 yang telah diberikan.

“Saat ini Batui masih berorientasi pada penanganan kesehatan yang dilakukan oleh pihak Puskesmas Batui, sebagai Koordinator Bidang Kesehatan Satgas Covid 19 Batui, dan Alhamdulillah sudah mulai mengalami penurunan angka yang terpapar covid di Kecamatan Batui,” tandasnya.

Pos terkait