Bawaslu Banggai Gelar Sosialisasi Pencegahan Berita Hoaks Berbasis Medsos

BANGGAI RAYA-Bawaslu Kabupaten Banggai menggelar sosialisasi dan implementasi peraruturan dan non peraturan pencegahan berita hoaks berbasis media sosial, Kamis 25 Januari 2024 di Hotel Santika Luwuk.

Sosialisasi dan Implementasi peraturan dan non peraturan yang diikuti belasan wartawan dan puluhan perewakilan partai politik peserta Pemilu, menghadirkan narasumber Ketua PWI Banggai, Iskandar Djiada.

Kegiatan sosialisasi ini dibuka secara resmi oleh Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat Bawaslu Banggai, Arkamulhak Dayanun S.Pd.

Bacaan Lainnya
BACA JUGA:  Telah Terbukti, Kepemimpinan AT-FM Berhasil Turunkan Angka Kemiskinan di Banggai 

“Terima kasih kepada narasumber yang telah bersedia hadir dan menyampaikan materinya. Ucapan terima kasih juga saya sampaikan kepada rekan-rekan media, dan Parpol peserta Pemilu,” ucap Akamulhak dalam sambutannya.

Pencegahan berita hoaks kata dia, tentunya sudah sangat sering didengar di tengah masyarakat. Namun sebagai Bawaslu Banggai, tidak henti-hentinya berupaya untuk melakukan pencegahan, dan sosialisasi.

BACA JUGA:  Warga Jalur Gaza Palestina Terima Bantuan Donasi Sulianti Murad 

“Tentunya kita semua sudah paham, bagaimana efek yang dihasilkan jika berita hoaks atau informasi bohong ini masuk ke masyarakat.Jika tidak dicegah, maka bisa merongrong persatuan NKRI tercinta,” katanya.

Olehnya,perlu kerjasama semua pihak untuk bersama-sama memberikan edukasi, dan pendidikan politik yang baik kepada masyarakat saat kampanye.

“Kalau informasi hoaks itu disisip dalam sebuah kampanye, maka kampanye itu tidak bertanggungjawab. Untuk kita, kami berharap kerjasamanya dalam pencegahan berita-berita hoaks,” pesannya.

Sebelumnya, dalam laporan panitia, disampaikan bahwa kegiatan sosialisasi ini tak lain untuk menyamakan persepsi antara penyelenggara dan peserta Pemilu dalam upaya pencegahan berita hoaks.

BACA JUGA:  Warga Jalur Gaza Palestina Terima Bantuan Donasi Sulianti Murad 

Kemudian, memberikan pemahaman kepada peserta Pemilu untuk tidak menggunakan informasi-informasi hoaks yang dapat merugikan orang lain di media sosial.

“Peserta dalam kegiatan ini, diikuti 50 orang, 30 peserta dari Parpol dan 18 orang dari rekan-rekan media baik online maupun cetak,” tandasnya.

Usai pembukaan, dilanjutkan dengan pemaparan materi yang dibawakan oleh Iskandar Djiada, Ketua PWI Banggai  yang juga Pimpinan Perusahaan Banggai Raya. (*)

Pos terkait