Bakal Gelar Pelatihan Jurnalistik, PC IMM Gandeng PWI Banggai Sebagai Pemateri 

BANGGAI RAYA-  Sekira pukul 13.30 Wita, Rabu (28/2/2024), Ketua PWI Kabupaten Banggai, Banggai Kepulauan dan Banggai Laut, Iskandar Djiada menerima kunjungan  Koordinator Bidang Media dan Informatika Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Kabupaten Banggai, Andika Kasimun dan anggotanya, di Sekretariat PWI Banggai. 

Andika Kasimun merupakan mahasiswa Fakultas Hukum saat berkunjung tersebut didampingi oleh Three Isang mahasiswa Fakultas FKIP, Moh. Rifky mahasiswa Fakultas Ekonomi, dan Egy mahasiswa FKIP.

Silaturahmi tersebut, dalam rangka menjalin kerjasama Bidang Media PC IMM Banggai dengan PWI Banggai demi meningkatkan kualitas mahasiswa dalam penulisan. 

Koordinator Bidang Media dan Informatika PC IMM Banggai, Andhika Kasimun pada pertemuan itu menyampaikan, ucapan terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada Ketua PWI Banggai dan jajarannya yang telah sudi menerima kunjungan mereka. 

BACA JUGA:  Meriahkan HUT ke-60 Sulawesi Tengah,SKK Migas - JOB Tomori Ikuti Sulteng Expo 2024

“Sebelumnya kami ucapkan terima kasih, karena telah sudi menerima kunjungan kami. Tujuan kami kesini (Sekret PWI) dalam rangka membangun kerjasama dengan PWI Banggai. Kami ingin belajar banyak kepada wartawan bagaimana menulis yang baik,” kata Andhika. 

Bidang Media dan Informatika PC IMM Banggai sebutnya, dalam waktu dekat, sebelum memasuki bulan Ramadhan 1445 Hijriyah/2024 Masehi, akan melaksanakan pelatihan tentang Jurnalistik kepada para mahasiswa Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Luwuk Banggai. 

Tapi, sebelumnya sambung dia, PC IMM Banggai akan melakukan kerjasama atau penandatanganan MoU dengan PWI Banggai tentang Jurnalistik. 

BACA JUGA:  Meriahkan HUT ke-60 Sulawesi Tengah,SKK Migas - JOB Tomori Ikuti Sulteng Expo 2024

“Kami akan mengundang PWI Banggai sebagai pemateri tentang Jurnalistik. Sebelum puasa, kami membuat pelatihan di ruangan Pasca Sarjana Unismuh Luwuk. Nanti kami akan kirimkan undangannya,” ujarnya. 

Pada kesempatan itu, Ketua PWI Banggai, Bangkep dan Balut, Iskandar Djiada menyambut baik atas keinginan Bidang Media PC IMM Banggai untuk mengundang PWI sebagai pemateri di pelatihan Jurnalistik bagi para mahasiswa Unismuh Luwuk. 

Selama ini kata dia, PWI selalu melakukan peningkatan kualitas penulisan bagi para wartawan di Kabupaten Banggai bersaudara, dengan melaksanakan uji kompetensi wartawan (UKW). 

BACA JUGA:  Meriahkan HUT ke-60 Sulawesi Tengah,SKK Migas - JOB Tomori Ikuti Sulteng Expo 2024

“Bisa kami latih para mahasiswa dalam menulis. Saat ini media cetak, apalagi media online sangat membutuhkan wartawan. Lebih mudah melatih para mahasiswa di bidang Jurnalistik. Sebelumnya, banyak wartawan di Luwuk Banggai yang bekerja sambil kuliah. Sekarang, semuanya sudah selesai,” tuturnya. 

Ia berjanji, PWI Banggai akan hadir untuk memberikan materi pada kegiatan pelatihan Jurnalistik yang dilaksanakan oleh PC IMM Banggai. 

“Kami selalu siap menjadi pemateri, atur saja kegiatannya. Boleh juga, sebelum bulan puasa, kami tunggu undangannya,” pungkasnya. 

Kunjungan Bidang Media PC IMM Banggai ke Sekretariat PWI Banggai ditutup dengan photo bersama. RUM

Pos terkait