Babinsa dan Warga Kerja Bakti Bersihkan Longsoran

FOTO: ISTIMEWA

BANGGAI RAYA- Babinsa Koramil 1308-03/Batui bahu-membahu membantu masyarakat melaksanakan kerja bakti dengan membersihkan tanah keras yang longsor diakibatkan curah hujan yang cukup lebat di wilayah Desa Mekar Kencana, jalan akses menuju Desa Tolisu Kecamatan Toili, Selasa (11/5/2021)

BACA JUGA:  Gelar Raker, Komisi 2 DPRD Banggai Soroti Proyek Wisata Hingga Persampahan

Danramil 03/Batui Kapten Inf Basuki mengatakan, kondisi cuaca dalam beberapa hari terakhir memang kurang bersahabat. Hal ini mengakibatkan adanya longsoran tanah yang menutupi jalan di wilayah Desa Mekar Kencana, jalan akses menuju Desa Tolisu. Akibat adanya kejadian tersebut, membuat pengguna jalan sedikit terganggu.

BACA JUGA:  DSLNG Gelar Halalbihalal Bersama Wartawan di Luwuk

“Oleh karena itu saya perintahkan Babinsa wilayah Mekar Kencana untuk membantu membersihkan material longsor yang sempat menutupi akses jalan. Saya berharap dengan kerja bakti diharapkan juga dapat mempererat tali persaudaraan dan hubungan antara TNI dengan rakyat terjalin semakin baik,” ujarnya.

BACA JUGA:  3 Bulan Melarikan Diri, Pelaku Penganiayaan di Batui Dibekuk Polisi 

Menurut dia bahwa kegiatan kerja bakti tersebut merupakan wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat. Ia berharap kehadiran anggota TNI membuat warga desa semakin semangat dalam bekerja bakti.

Pos terkait