Asgar Lawahe Pimpin Karang Taruna Tanasumpu Mamosalato Morut

SUASANA PEMILIHAN Ketua Karang Taruna Desa Tanasumpu. FOTO:DOK. FB USENG SANUSI

BANGGAI RAYA- Setelah dua tahun vakum dan tidak ada pengurus, akhirnya Karang Taruna Tanasumpu, Kecamatan Mamosalato, Kabupaten Morowali Utara (Morut) terbentuk.

Sebanyak delapan calon ikut dalam pemilihan karang taruna. Dari delapan calon ini, Asgar Lawahe meraih suara terbanyak dan terpilih sebagai Ketua Karang Taruna Tanasumpu.

Kepengurusan Karang Taruna Tanasumpu ini hanya untuk satu tahun atau tahun 2022. Dengan struktur kepengurusan Ketua dijabat Asgar Lawahe, Sekretaris Arfan, Bendahara Asrodin dan posisi Humas ditempati Asep Dadi Suharto dan Fikri.

BACA JUGA:  Senin Kemarin, Satuan Pendidikan di Banggai Mulai Laksanakan KBM

“Sudah dua tahun tidak ada pengurus, dan ini juga sebagai persiapan menyambut ulang tahun desa,” ujar Humas Karang Taruna Tanasumpu, Asep Dadi Suharto yang dikonfirmasi Banggai Raya, Rabu pagi (12/1/2022).

Asep Dadi Suharto menjelaskan, kepengurusan KT yang terpilih ini hanya untuk periode 2022. Hal ini berdasarkan kesepakatan dan untuk menyukseskan jalannya kegiatan hari ulang tahun Desa Tanasumpu.

BACA JUGA:  Lima Mahasiswa Unismuh Luwuk Ikuti ONMIPA-PT Tingkat LLDIKTI XVI, Ini Daftar Namanya!

Sementara terkait lomba menyemarakkan HUT Desa Tanasumpu kata Asep Dadi Suharto, jika tidak ada halangan akan dimulai pada pertangahan Maret 2022 mendatang. Ini juga mengingat waktu bulan Puasa Ramadhan yang tidak lama lagi akan tiba.

“Rencana awal lomba yang akan kita gelar, itu sepak bola, dan Voli. Sambil menunggu usulan dari masyarakat,” jelasnya.

Untuk suksesnya beragam lomba dalam memeriahkan HUT Desa Tanasumpu sembut Dadi, sapaan akrabnya, pengurus Karang Taruna yang akan langsung menangani teksnisnya. “Karang Taruna yang akan mengurus langsung, soalnya dananya pun  sudah diserahkan tadi malam,” tuturnya.

BACA JUGA:  Anggota DPRD Banggai Sebut Luwuk so Kotor

Adapun besaran dana yang diterima Karang Taruna Tanasumpu, untuk suksesnya beragam lomba dalam rangka memeriahkan HUT Tanasumpu itu sekitar Rp18 juta. “Informasi dari Pak Asgar (Ketua) dana itu sekitar Rp18 juta,” tandasnya. (*)

Penulis: Jajad

Pos terkait