47 Mahasiswa UMLB Bakal Dapat Beasiswa KIP Kuliah

KAMPUS Universitas Muhammadiyah Luwuk Banggai (UMLB). FOTO: ISTIMEWA

BANGGAI RAYA- Sebanyak 47 mahasiswa Universitas Muhammadiyah Luwuk Banggai (UMLB) akan mendapatkan beasiswa dari program KIP Kuliah.

Bahkan calon penerima beasiswa itu telah diverifikasi dan diasesmen lapangan oleh LLDIKTI Wilayah XVI, Kamis (2/12/2021). Sekitar tujuh calon penerima mewakili dalam proses asesmen tersebut.

BACA JUGA:  Roadshow Kelembagaan,  SKK Migas – JOB Tomori Santuni 200 Anak Yatim dan Sediakan Seribu Paket Sembako Murah

“Alhamdulillah setelah verifikasi Unismuh Luwuk dinyatakan layak untuk mendapatkan beasiswa dengan kuota 47 mahasiswa,” ujar Kepala Bagian Mahasiswa UMLB, Rini Jamal kepada Banggai Raya, Kamis (2/12/2021).

BACA JUGA:  Selamat! Sahabat ADA FC Jawara Turnamen Futsal Banggai Bersaudara Cup 1 2024

Ia menerangkan, sebanyai enam sampai tujuh mahasiswa calon penerima beasiswa diasesmen lapangan.

“Sebenarnya bisa lebih (dari 47 mahasiwa) hanya saja kami tolak. Karena ada beberapa mahasiswa tidak layak, masih ada yang lebih membutuhkan (beasiswa),” tuturnya.

BACA JUGA:  DSLNG Terima Kunjungan Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tengah

Sementara untuk besaran dana beasiswa yang akan didapat mahasiswa ini, Rini mengaku belum mengetahui angka pastinya.

“Untuk biaya belum ada info lebih. Karena masih ada aturan-aturan baru jadi berbeda dengan tahun-tahun kemarin,” tandasnya. (*)

Penulis: Jajad

Pos terkait