20 Nelayan di Bontosi Balut Terima Bantuan Perahu Fiber

BANGGAI RAYA – Sebanyak 20 orang nelayan di Desa Bontosi, Kecamatan Labobo, Kabupaten Banggai Laut (Balut) mendapatkan bantuan Perahu Fiber lengkap dengan mesin katinting.

Bantuan bersumber dari dana desa tahun 2021 dengan pagu Rp393.000.000,- diserahkan lansung oleh Bupati Balut, Sofyan Kaepa.

Dalam sambutannya,Kades Bontosi, Darwin D. Balike mengatakan, bantuan ini agak terlambat dikarnakan pelaksanaannya harus mengikuti prosedur yang telah ditetapkan.

BACA JUGA:  DSLNG Terima Kunjungan Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tengah

“Hanya kalau kita melihat jumlah KK Desa Bontosi yang 80% adalan nelayan, maka bantuan ini belum cukup. Maka dari itu besar harapan saya kepada Pemda Balut untuk bisa memberikan bantuan serupa kepada masyarakat kami,”harapnya.

Sementara itu, Bupati Balut, Sofyan Kaepa mengucapkan terimah kasih kepada Kades Bontosi yang telah menganggarkan sebagian dana desa untuk pengadaan perahu fiber.

BACA JUGA:  Roadshow Kelembagaan,  SKK Migas – JOB Tomori Santuni 200 Anak Yatim dan Sediakan Seribu Paket Sembako Murah

“Maka dari itu saya berharap agar bantuan ini bisa dimanfaatkan sebaik mungkin, minimal keluarga penerimah bantuan sudah aman dari krisis akan ikan,” kata Bupati.

Di akhir sambutannya, Bupati Sofyan Kaepa berharap agar di tahun 2022 ini kades sebisa mungkin memanfaatkan dana desa yang tinggal sedikit.

BACA JUGA:  Pilgub Sulteng 2024, Rusdy Mastura Cocok Dipasangkan Dengan Amalya Murad

Hadir pula dalam kegiatan itu, Wakil Bupati Balut, Ablit H. Ilyas, beberapa orang pimpinan OPD dalam lingkup Pemda Balut, Camat Labobo, Moh. Nuh HN. Dura dan Tomundo serta sekretaris Tomundo Banggai. (*)

Penulis: Aswan basir
Editor: Jajad Sudrajad

Pos terkait